Standar Prosedur Operasioal
SPO Perawatan Gips
Pengertian
Mengidentifikasi dan merawat pasien yang menjalani imobilisasi ekstremitas dengan gips.
Tujuan
Integritas jaringan tulang meningkat
Mobilitas fisik meningkat
Neurovaskuler perifer meningkat
Tingkat nyeri menurun
Integritas kulit dan jaringan meningkat
Kebijakan
-
Prosedur
Identifikasi pasien menggunakan minimal dua identitas (nama lengkap, tanggal lahir, dan/atau nomor rekam medis)
Jelaskan tujuan dan langkah-langkah prosedur
Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
Pasang sarung tangan
Periksa tanda-tanda infeksi (seperti gips berbau, erittema, demam)
Periksa tanda-tanda gangguan sirkulasi atau fungsi neurologi (5P meliputi pain(nyeri), pale(pucat), pulseless(nadi tidak teraba), parestesi, paralisis)
Monitor sirkulasi dan fungsi neurologis pada bagian paroksimal dan distal dari lokasi pemasangan gips
Monitor tanda-tanda drainase dari luka dibawah gips
Periksa retak atau kerusakan pada gips
Topang gips dengan bantal sampai gips kering
Hindari meletakkan gips pada permukaan yang keras atau tajam selama masa pengeringan
Hindari menekan gips selama masa pengeringan
Bersihkan kulit sekitar area pemasangan dari sisa material gips
Atasi segera gangguan sirkulasi (seperti reposisi gips, lakukan rentang gerak ekstremitas, hilangkan tekanan akibat gips)
Hindari gips menjadi basah (seperti gunakan pelindung yang sesuai saat mandi atau kaus kaki atau sarung tangan pelindung)
Posiiskan gips pada bantal untuk menguranggi ketegangan
Tinggikan ekstremitas yang terpasang gips di atas level jantung
Gunakan arm sling untuk penopang, jika perlu
Berikan bantalan (padding) pada tepi gips
Informasikan gips akan terasa hangat selama proses pemasangan
Informasikan perlunya membatasi aktivitas selama masa pengeringan gips
Anjurkan tidak menggaruk kulit di bawah gips
Ajarkan cara merawat gips
Lepas sarung tangan
Lakukan bersihan tangan 6 langkah
Dokumentasikan prosedur yang telah dilakukan dan respons pasien
Unit Terkait
Rawat Jalan
rawat Inap